UI dan UX Design, Apa Itu?? Simak Penjelasan dan Perbedaannya Disini

UI dan UX Designer

Sobatsekolah.com – Hallo SobatSekolah?? Apakah sobat sekolah pernah mendengar istilah UI dan UX Design?? UI dan UX Design merupakan istilah yang sering digunakan dalam ilmu komputer, dan keduanya tidaklah sama, meski banyak orang yang keliru dalam mendefiniskan UI dan UX namun keduanya memiliki peran penting dalam dunia desain digital. Maka dari itu, yuk simak lebih lanjut tentang UI dan UX Design arti dan juga perbedaanya.

UI Design

UI Design atau kependekan dari User Interface Design (Desain Atarmuka) merupakan tampilan visual dari produk yang menjembatani antara sistem dengan user. Dengan arti sebagai antarmuka pengguna, maka hal tersebut  mengacu pada seluruh aspek visual dan estetika dari suatu produk atau situs web.

Fokus utama dari UI Design ialah membuat tampilan dan elemen grafis semakin menarik agar dapat memudahkan pengguna (user) dalam mengoperasikan sistem. Tak hanya untuk menarik perhatian saja, UI Design juga harus memiliki sifat yang dinamis agar dapat menyesuaikan tampilan perangkat pengguna, sebab tidak semua user memiliki perangkat yang sama jadi UI Design memilliki peran penting untuk menyesuaikan tampilan perangkat para pengguna.

Baca Juga : BEM BRI Institute Hadirkan Event DECOMPE 2.0 UI/UX Design Competition 2022

UX Design

UX Design atau User Experience Design (desain pengalaman pengguna) merupakan  proses memberikan pengalaman yang lancar kepada pengguna yang berinteraksi dengan produk, situs web, maupun aplikasi.

Tujuan utama dari UX Design yakni memenuhi kebutuhan pengguna dan memastikan bahwa pengalaman pengguna berjalan dengan efisien, menyenangkan, dan memuaskan, sehingga meningkatkan kepuasan dan loyalitas pengguna pada situs kita.

Dalam UX design sendiri, ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan, yakni antara lain, riset pengguna untuk memahami kebutuhannya, menyusun rencana daripada pengguna dari awal hingga akhir interaksi, melakukan desain, hingga navigasi, mengelola alur informasi dengan logis sampai dengan adanya tahapan menguji berdasarkan umpan balik dari pegguna.

Itu tadi pengertian dari UI dan UX Design yang bisa sobat pahami, lantas bagaimana dengan Perbedaan dari kedua hal tersebut??

Setelah disimak kedua arti dati UI dan UX Design memiliki perbedaan, nah ternyata bukan dari pengertian saja yang berbeda ternyata ada banyak faktor lain yang mempengaruhi perbedaan tersebut. Simak penjelasannya di bawah ini dilansir dari https://www.gamelab.id/.

Baca Juga : Kenali Jurusan Ilmu Komputer dan Prospek Karirnya

5 Perbedaan UI dan UX Design

1. Fokus dan Tujuan

Fokus utama dan tujuan UI design ialah membuat tampilan yang menarik lewat tampilan antarmuka pengguna. Sedangkan, fokus utama UX design ialah pada seluruh pengalaman pengguna dari awal sampai selesai dengan tujuan memastikan kebutuhan pengguna terpenuhi dan pengguna mendapatkan pengalaman yang menyenangkan.

2. Lingkup Pekerjaan

Desainer UI bertanggung jawab merancang tampilan antarmuka yang estetik, menarik, dan mudah digunakan. UI design menangani interaksi antara manusia dengan komputer.

Di sisi lain, seorang UX desainer harus memastikan pengalaman pengguna yang optimal dan mengidentifikasi permasalahan pengguna. Dengan kata lain, UX design menangani interaksi pengguna akhir dengan setiap elemen perusahaan.

Baca Juga : 6 Kampus Komputer di Tegal

3. Proses dan Pendekatan

UI design memiliki proses dan pendekatan yang berfokus pada keindahan elemen visual dan kreativitas pada elemen grafis. Sedangkan proses dan pendekatan UX design lebih terfokus pada riset, pengujian, hingga analisis agar bisa memahami preferensi pengguna. Seorang UX designer harus memahami emosional penggunanya.

4. Komponen Desain

Karena berfokus pada keindahan antarmuka pengguna, maka komponen desain pada UI design meliputi hal-hal yang mendukung kecantikan visual, seperti warna, gambar, animasi, tipografi, tata letak (layout) halaman, ikon dan grafik, tombol, responsivitas, ukuran layar, dan elemen interaktif lainnya.

Sementara komponen yang membangun UX design berhubungan dengan peengalaman pengguna saat mengakses web, antara lain fitur, struktur desain produk, navigasi, copywriting, branding, pengelolaan alur informasi, dan lainnya.

5. Tools

Pada proses membuat UI dan UX design, desainer juga menggunakan alat atau tools yang berbeda. Seorang UI desainer yang mementingkan visual akan menggunakan aplikas-aplikasi yang dilengkapi tools unique interaction icon, easy transitions, dll. Tools itu bisa ditemukan pada aplikasi seperti Principle, Adobe Illustrator, Flinto, Frames X.

Di sisi lain, UX desainer yang lebih mementingkan feedback dari pengguna kerap menggunakan aplikasi prototyping desain seperti Figma, InVision, Sketch, Adobe XD, dll.

Nah itulah tadi, Arti dan juga perbedaan dari UI dan UX Design semoga dengan artikel ini sobat jadi lebih paham tentang keduanya, tetap semangat sobat untuk menggali ilmunay.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *