Berita  

IKAUBSI dan BEC Siap Hadirkan Podcast Untuk Menginspirasi Mahasiswa

IKAUBSI

IKAUBSI dan BEC Siap Hadirkan Podcast Untuk Menginspirasi Mahasiswa- Dengan banyaknya alumni sukses Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) yang jadi pengusaha, membuat Ikatan Alumni Universitas Bina Sarana Informatika (IKAUBSI) dan BSI Entrepreneur Center (BEC) siap menggelar sebuah event yang bertajuk podcast bersama alumni.  Acara ini mengusung tema ‘Berbicara Untuk Menginspirasi’ yang akan digelar pada Sabtu (26/6) mendatang, pukul 09.00 – 11.00 WIB.

Baca Juga : Kamu Wajib Tahu Hal ini, Untuk Persiapkan Karier Cemerlang

Kegiatan tersebut akan menghadirkan narasumber yang merupakan alumni Universitas BSI yang telah sukses menjadi pengusaha, diantaranya adalah M Fadli Readi seorang owner Duta Grosir Baju, Ajeng Pangestu Setiadi yang merupakan owner Balabalabear serta M Rival Nursapei owner Vanka Hijabers.

Fuad Nur Hasan selaku kepala bagian BEC menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah sebagai forum silaturahmi untuk lulusan Universitas BSI dan juga sebagai ajang temu kangen antar alumni.

“Kegiatan podcast ini berbentuk talkshow yang disiarkan secara langsung melalui zoom dan youtube channel BEC UBSI Official dengan menghadirkan para alumni Universitas BSI yang sudah sukses sebagai bintang tamu nya,” ujarnya dalam rilis yang diterima, Selasa (22/6).

Baca Juga : Ripan Karlianto Bagikan Motivasi Pada Kegiatan Seminar Inspirasi Universitas Nusa Mandiri

Ia juga menambahkan bahwa, bagi calon peserta yang ingin mengikuti kegiatan podcast ini, dapat melakukan pendaftaran melalui link http://bit.ly/podcastikaubsi-bec dengan waktu pendaftaran 19 – 25 Juni 2021.

“Saya berharap semoga acara podcast dengan tema Berbicara Untuk Menginspirasi bisa berjalan lancar dan mampu menginspirasi dalam segala hal yang baik serta dalam membangun masa depan para peserta” tutur Fuad.

Respon (11)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *