Berita  

Ikuti Career Day Jakarta Utara dan Raih Prestasi di Masa Pandemi

Career Day Jakarta Utara – Acara Career Day Jakarta Utara akan digelar pada bulan Oktober 2021, yang berangsur selama dua hari. Tepatnya, pada tanggal 12 – 13 Oktober 2021. Acara tersebut akan digelar secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, pukul 07:00 – selesai.

Career Day merupakan acara rutin yang digelar tiap bulannya untuk memperdalam wawasan peserta didik mengenai jurusan dalam perkuliahan dan profesi atau career.

Baca Juga : Mari Ikuti Virtual Career Day Jakarta Timur 2021

Untuk itu dengan menyamai tujuan yang dimaksud dari Career Day, MGBK Jakarta Utara bermaksud mengadakan acara tersebut dengan mengusung tema “Meraih Prestasi di Masa Pandemi Bersama Perguruan Tinggi”. Kegiatan ini, akan diadakan secara gratis atau tidak di pungut biaya sama sekali.

Acara Career Day Jakarta Utara juga akan di hadiri oleh kepala suku dinas pendidikan wilayah 1 dan 2 Jakarta Utara. Tak hanya itu, acara ini pun akan diikuti oleh seluruh siswa SMA/SMK/MA Jakarta Utara.

Tak lupa juga, acara ini di dukung penuh oleh beberapa civitas akademi perguruan tinggi di DKI Jakarta, salah satunya Universitas Bina Sarana Informatika dan Universitas Nusa Mandiri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *