Dengan adanya pandemi covid-19 ini, masyarakat dituntut oleh pemerintah harus di selalu stay di rumah. Akan tetapi masyarakat juga jenuh melakukan kegiatan selama pandemi hanya itu-itu saja. Lantas bagaimana solusinya?
Naah, untuk menjawab hal tersebut Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Nusa Mandiri kembali menyelenggrakan Seminar Online Nusa Mandiri Flash (Fun, Collaboration, Action, Society an Humanity) bareng Comic Artist dan Writer. Narasumber Webinar Flash ini yaitu Jessica dan Jacinta Wibowo selaku Comic Artist dan Writer yang sudah terkenal salah satunya penulis comic di weebtoon dan lain sebagai nya. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (15/08/20) pukul 08.00 s.d 09.30 WIB.
Baca Juga : Peran Serta Sekolah pada Webinar Nusa Mandiri FLASH
Pada webinar ini, dihadiri oleh kalangan mahasiswa, umum, Guru, dan pelajar SLTA se-derajat yang ada. Adapun nama sekolah yang berpartisipasi dalam webinar ini:
- SMK Bina Industri
- SMK Binakarya Mandiri 2 Kota Bekasi
- SMAS Gonzaga
- SMAN 1 Pekanbaru
- BKM 2 Bekasi
Jessica mengatakan bahwa mengembangkan keterampilan kreatif di dunia industri merupakan sesuatu hal yang sangat belum banyak di ketahui oleh masyarakat, sedangkan di jaman sekarang terutama di era pandemi ini kreatifitas dalam bidang industri sangat berkembang pesat.
“Padahal kreatifitas dalam bidang industri ini sangat bermanfaat dan menguntungkan bagi seseorang yang memiliki kreatifitas dan mempunyai keniatan untuk belajar pada bidang ini” ujar Jessica.
Menambahkan dari Jessica, Jacinta pun mencontohkan tentang dirinya ketika mereka terinpirasi ingin menjadi seniman yang salah satunya yaitu penulis dan penggambar kartun, dalam hal ini yang harus dilakukan yaitu keinginan, keniatan dan ketertarikan dari dalam diri.
“Dalam menulis dan membuat kartun dibutuhkan sesuatu hal yang sangat fokus, dan berkonsentrasi penuh untuk menghasilkan ide-ide cerita bagus yang ada dipikiran kita, lalu diluangkan ke sebuah gambar dan tulisan. Semoga bagi kalian yang mempunyai bakat dan keniatan serta keinginan untuk menjadi penulis dan penggambar komik, kalian harus asah dan kembangan di mulai dari sekarang.” Tutup Jacinta