Mengenal Jurusan Pariwisata dan 6 Tips Memilih Kampusnya

Jurusan Pariwisata

Sobatsekolah.comJurusan Pariwisata semakin populer di kalangan calon mahasiswa, terutama bagi mereka yang punya minat dibidang perjalanan, budaya, dan industri pelayanan. Di era globalisasi saat ini, sektor pariwisata menjadi salah satu motor penggerak ekonomi yang menawarkan banyak peluang kerja.

Tak hanya soal jalan-jalan, jurusan ini menyiapkian lulusannya, agar paham cara mengelola destinasi wisata, manajemen event, sampai strategi pemasaran pariwisata.

Baca juga: Top Kampus di Pontianak, Ini Jurusan Informatika dengan Fasilitas yang Memanjakan Mahasiswa

Apa Saja yang Dipelajari di Jurusan Pariwisata?

jurusan pariwisata
Foto Ilustrasi Travelling

Mahasiswa jurusan Pariwisata tidak sekadar hanya belajar teori, akan tetapi, juga belajar praktik langsung di lapangan.

Nah, kalau ingin tahu apa saja yang akan kamu pelajari di jurusan ini, berikut adalah beberapa mata kuliah yang akan kamu pelajari:

Pengantar Pariwisata

Memahami konsep dasar pariwisata, sejarah, dan peranannya dalam perekonomian.

Manajemen Destinasi Wisata

Mengajarkan cara mengelola dan mengembangkan destinasi wisata agar tetap menarik bagi wisatawan.

Hospitality Management

 Fokus pada pengelolaan industri perhotelan, restoran, dan layanan pelanggan.

Ekowisata

Mempelajari konsep pariwisata berkelanjutan dan bagaimana menjaga kelestarian lingkungan sambil mengembangkan sektor wisata.

Bahasa Asing

Menguasai bahasa asing, seperti Inggris, Mandarin, atau Jepang, untuk menunjang komunikasi dalam industri pariwisata global.

Event Planning & Management

 Mengajarkan cara merancang, mengorganisasi, dan menjalankan acara atau festival wisata.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Pariwisata

Jurusan Pariwisata
Foto Ilustrasi Prospek Karier Lulusan Jurusan Pariwisata

Lulusan jurusan Pariwisata punya berbagai peluang karier, baik di sektor publik maupun swasta.

Beberapa profesi yang bisa digeluti antara lain:

  • Tour Guide (Pemandu Wisata)
    Membimbing wisatawan dalam menjelajahi destinasi tertentu dan memberikan informasi sejarah serta budaya.
  • Travel Consultant
    Bekerja di biro perjalanan untuk membantu pelanggan merencanakan perjalanan, memesan tiket, hingga mengatur akomodasi.
  • Event Organizer
    Bertugas mengatur acara wisata, seperti festival budaya, pameran, atau konferensi internasional.
  • Manajer Hotel/Resor
    Mengelola operasional penginapan dan memastikan pelayanan terbaik untuk para tamu.
  • Pegawai Kementerian Pariwisata
    Berkontribusi dalam pengembangan kebijakan pariwisata di tingkat nasional atau daerah.
  • Content Creator Pariwisata
    Membuat konten kreatif di media sosial atau platform digital untuk mempromosikan destinasi wisata.

Tips Memilih Jurusan Pariwisata

Tips memilih jurusan pariwisata
Foto Ilustrai Tips Memilih Jurusan Pariwisata

Agar tidak salah langkah, berikut beberapa tips memilih jurusan Pariwisata yang sesuai dengan minat dan tujuan kariermu:

Kenali Minat dan Bakat

Pastikan kamu memang tertarik dalam dunia perjalanan, budaya, dan pelayanan publik. Kalau misalnya seorang introvert, mungkin tidak cocok dengan jurusan ini. Soalnya akan terbiasa bertemua dengan orang banyak dan asing.

Pilih Kampus dengan Reputasi Baik

Carilah kampus yang punya program studi Pariwisata terakreditasi dan bekerja sama dengan industri terkait. Salah satu kampus swasta dengan jurusan Pariwisata terbaik adalah Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI).

Perhatikan Kurikulum

Tinjau mata kuliah yang ditawarkan. Apakah relevan dengan kebutuhan industri pariwisata saat ini. Jangan sampai kamu melewatkan hal ini ya. Biasanya informasi-informasi demikian, tersedia di masing-masing website resmi kampus.

Kesempatan Magang

Kampus yang menawarkan program magang di hotel, biro perjalanan, atau instansi pemerintah akan memberikan pengalaman praktis yang berharga. Kampus UBSI bahkan sudah kerja sama dengan beberapa hotel dan biro perjalanan di luar negeri. Jadi, kamu nanti bisa kerja sambil jalan-jalan ke luar negeri.

Jaringan dan Alumni

Kalau kamu menemukan kampus dengan jaringan luas dan alumni sukses di bidang pariwisata, maka harus kamu pilih. Itu akan membantumu dalam membangun koneksi profesional.

Baca juga: Beasiswa 100% dari 5 Kampus Terbaik yang Bisa Kamu Dapatkan di 2025

Jurusan Pariwisata, bukan hanya tentang bepergian, namun juga bagaimana mengelola industri yang dinamis dan penuh potensi ini. Dengan mempelajari manajemen destinasi, hospitality, hingga strategi pemasaran, kamu akan siap berkarier di berbagai bidang.

Bagi kamu yang punya semangat untuk memajukan pariwisata dan menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi orang lain, jurusan ini bisa menjadi pilihan tepat.

Jadi, sudah siap membangun masa depan cemerlang di dunia pariwisata? Yuk, pertimbangkan pilihanmu dan raih impianmu bersama kampus terbaik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *