Kelebihan Menjadi Youtubers

Kelebihan Menjadi Youtubers

Kelebihan Menjadi Youtuber – Youtube termasuk situs yang memungkinkan setiap pengguna untuk berbagi video. Sejak di bangun pada tahun 2005, Youtube menjadi salah satu platform besar dengan penggunaan seluruh dunia. Youtube juga memberikan kontribusi konten-konten yang kreatif yang memiliki banyak kelebihan dan manfaat bagi masyarakat yang menggunakannya.

Seperti hal biasanya orang yang aktif berkontribusi untuk konten kreatif di Youtube di sebut dengan seperti yang kita kenal dengan Youtuber. Menjadi Youtuber terkadang menjadi profesi yang dipandang sebelah mata, namun jangan salah, profesi ini memiliki banyak kelebihannya lho. Berikut kelebihan menjadi Youtuber yang kalian peroleh:

Selalu Berfikir Kreatif untuk Menciptakan Konten yang Menarik.

Menjadi Youtuber membuat kalian selalu mempersiapkan konten yang menarik. Bukan hanya itu, kalian juga harus memiliki konsep untuk konten yang akan diunggah ke Youtube. Dengan selalu berfikir kreatif, pastinya akan membuat hari-hari kalian tidak membosankan apalagi ketika kalian masih harus stay di rumah aja pada saat pandemi.

Studi Lanjut Melalui Jalur Beasiswa

Taukah kalian, menjadi Youtuber juga memiliki kesempatan untuk mendapatkan beasiswa. Beberapa kampus ternama memberikan apresiasi yang tinggi untuk para kontributor Youtube dengan memberikan beasiswa untuk studi lanjut. Salah satunya kampus yang menyediakan program beasiswa untuk Youtuber adalah Sekolah Tinggi Manajamen Informatika dan Komputer (STMIK) Nusa Mandiri.

STMIK Nusa Mandiri sangat mengapresiasi bagi para kontributor Youtuber untuk bisa lanjut kesekolah di jenjang pendidikan yang tinggi. Dengan memberikan beasiswa Youtuber untuk para kontributor Youtube.

Peluang Menjadi Public Figure

Setiap konten yang kalian unggan di Youtube tentu dapat diakses oleh siapa saja. Hal ini membuat konsep konten sangat penting. Ketika konten yang kalian buat sangat menarik pengguna Youtube untuk menyaksikannya, maka ini adalah kesempatan kalian untuk mendapatkan subscriber. Ketika banyak yang menyaksikan konten yang kalian buat, maka kalian akan semakin dikenal. Cara pandang orang lain terhadap kalian dapat kalian ketahui melalui konten yang kalian unggah.

youtuber

Mendapatkan Penghasilan yang Besar dari Iklan

Mempunyai banyak subscriber dan penonton menjadi salah satu kunci untuk mendapatkan penghasilan. Semakin banyak jangkauan penonton, penghasilan kalian juga semakin banyak dan meningkat. Apalagi jika terdapat banyak video populer yang telah kalian unggah. Bukan hanya itu, kalian juga dapat memperoleh penghasilan dari soft-promotion seperti endorsment produk tertentu.

Peluang Karir yang Tak Terduga

Dikenal banyak orang, membuat kalian memiliki peluang karir yang tak terduga. Pembuatan konten di Youtube tidak memiliki batasan sehingga kalian dapat dengan mudah menunjukan bakat yang kalian miliki. Akan bagus apabila kalian memiliki bakat yang diketahui oleh banyak orang.

Hal diatas merupakan kelebihan menjadi salah satu Youtuber. Yang terpenting adalah konsistensi kalian untuk membuat konten yang meraik dan kreatif. Dengan berbagai benefit yang diperoleh, profesi Youtuber bukan lagi hal yang bisa disepelekan.

(Baca Juga : Tips Lanjut Sekolah Ke Jenjang Pendidikan Yang Lebih Tinggi)

Respon (18)

    1. iya kak, yuukslah buat konten dan di upload di youtobe kak, buat mengisi kesenggangan di masa pandemi ini πŸ™‚

    1. Hai kakak, terima kasih atas pertanyaannya. Untuk memulai, tentu kamu bisa buat channel dulu ya. Lalu tentukan ide dan konsepnya. Yang terpenting adalah konsistensi dalam pembuatan konten dan upload. Agar kamu konsisten, tentu kamu bisa memilih ide dan konsep yang kamu sukai. Tunggu artikel aku selanjutnya ya untuk tips lengkapnya… πŸ™‚

  1. Adik aku nih demen buat YouTube awal dari iseng” eh skrg makin pinter.. udh gitu bisa dapet beasiswa ya patut di coba nih biar kemampuan nya lebih berkembang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *